REKT comeback Alter Ego is real! Setelah Lemon dan Vyn kembali jadi andalan RRQ Hoshi, Branz akhirnya dimainkan lagi oleh EVOS Glory, giliran REKT yang mendapat jam terbang di Alter Ego.
Sejak gabung Alter Ego di MPL ID S12 lalu, REKT tak tampil sesuai ekspektasi. Sempat diberikan jam terbang pada beberapa laga pertama, tapi tak satu pun kemenangan didapati.
Sampai akhirnya AE baru menemukan trek kemenangan ketika REKT digantikan oleh Rasy. Alhasil sejak saat itu, sampai pekan keempat MPL ID S13, REKT hanya duduk di bangku cadangan.

Menanti cukup lama, akhirnya REKT kembali mendapat kesempatan ketika Alter Ego menghadapi Dewa United Esports. Benar saja, REKT meledak dan memperlihatkan performa spesial.
Ciri khas permainan agresif kembali muncul, dengan hero-hero healer tipikalnya. Memakai Mathilda dan Angela, REKT benar-benar memimpin Alter Ego dengan gameplay yang meyakinkan.
Kemenangan 2-0 membuat momen REKT comeback kian sempurna. Antusiasme fans pun kian besar melihat legenda comeback.
Alasan REKT comeback Alter Ego dan mendapat kesempatan bermain
Alasan REKT comeback Alter Ego pun menjadi sesuatu yang ingin diketahui fans. dalam konferensi pers setelah kemenangan AE 2-0 dari Dewa, menanyakan itu kepada Coach Aldo.
Menjadi salah satu veteran yang hadir di pekan keempat, Aldo pastikan AE tak cuma ikut-ikutan. Peran veteran memang sepenting itu, tapi ada alasan lain REKT comeback Alter Ego.
Terkini Lainnya
Alasan REKT comeback Alter Ego dan mendapat kesempatan bermain