EVOS Dreams menjadi salah satu pemain yang tampil baik di MPL ID S13. Sejak dia bersama roster Holy promosi ke EVOS Glory, nasib baik mulai datang.
Mulai dari 0-4 dengan roster awal, Dreams, Clawkun, Fluffy, dan Anavel ditambah Branz yang diambil dari roster lama, mencoba memperbaiki peruntungan.

Bersama EVOS Dreams Cs, EVOS Glory benar-benar bangkit. Mereka berhasil lolos ke playoff dengan perjalanan yang begitu mencekam. Tak berhenti di sana, EVOS membuktikan bahwa mereka adalah spesialis playoff.
Bagaimana tidak, EVOS mampu mengalahkan dan memulangkan Liquid Aura, Bigetron Alpha, hingga Geek Fam sampai akhirnya finis di peringkat kedua. Mereka memastikan satu slot MSC 2024 di Riyadh.
Cinderella Story adalah hal yang tepat menggambarkan kisah EVOS di S13, melihat tak ada yang memihak kepada mereka di momen tersebut.
Doa AudyTzy untuk EVOS Glory di MSC 2024 |
Age ungkap target EVOS Glory di MSC 2024 Riyadh |
Roster EVOS Glory di MSC 2024, ada yang hilang! |
EVOS Glory masuk grup keras di MSC 2024, StrateG: Kita gas aja! |
EVOS Dreams punya peran penting mengangkat tim
Pada seri pertama dokumentasi EVOS Glory di MPL ID S13 pada Youtube mereka, ada satu pernyataan penting yang keluar dari mulut ONER, pun disambut oleh Dreams sendiri.
Mental baja Dreams sebagai veteran ternyata menjadi salah satu pemacu semangat mereka untuk berjuang tanpa kata menyerah.

Apalagi EVOS Glory terlihat begitu diserang pada awal musim, mulai dari sindiran, hujatan, sampai serangan secara ingame lewat recall maupun aksib baris-berbaris.
Terkini Lainnya
EVOS Dreams punya peran penting mengangkat tim