Comeback Hijume bersama Dewa United Esports berujung positif. Pada laga pertama timnya menghadapi EVOS Glory, yang mana adalah mantan timnya, Hijume berhasil menang 2-1.
Kejutan dibuat oleh EVOS Glory pada laga pembuka mereka di MPL ID S14. Bagaimana tidak, ketika semua orang berekspektasi bahwa mereka tak akan mengubah komposisi dan percaya dengan chemistry, tiba-tiba starternya berubah.
Branz dan Dreams tidak bermain pada laga tersebut. Douma dan Panser, dua pemain yang sudah lama tak merasakan panggung MPL ID, dicoba oleh G.
Hasilnya terlihat belum memuaskan. Pada akhirnya pengalaman sangat penting karena inkonsistensi dan kecenderungan tak bisa main maksimal selalu hadir untuk pemain seperti keduanya.
Douma menjadi sorotan. Bukan karena tampil memikat, tapi benar-benar menjadi sumber masalah bagi EVOS Glory sendiri. Positioning sang pemain benar-benar harus dibenahi.
Tiga kali mendapat early kill di tiga game yang dijalankan memperlihatkan sang pemain belum siap.
Panser mungkin sedikit lebih baik. Tapi juga tak sempurna. Ia hanya bagus bermain di game kedua, sisanya kesulitan.
Di lain sisi Dewa United Esports memperlihatkan komposisi mereka cukup baik dan terbentuk. Walau blunder demi blunder pun kerap diperlihatkan.
Comeback Hijume memikat
Jika ada satu pemain yang mencuri perhatian tentu Hijume. Sang pemain yang absen satu musim, setelah sebelumnya adalah mid laner andalan EVOS di season 11 dan 12, tampil cukup baik.
Tiga kali memakai Valentina, Hijume comeback dengan gemilang dan mampu menjadi playmaker yang apik. Apalagi dia berduet dengan sahabatnya sendiri di zaman menjadi publik yakni Muezza. Comeback Hijume berakhir manis.
Terkini Lainnya
Comeback Hijume memikat
Fnatic ONIC bantai Liquid ID