EVOS Glory sudah bisa dipastikan tidak akan melanjutkan perjalanan ke babak playoff MLBB Professional League Indonesia Season 14 (MPL ID S14).

EVOS mengawali langkahnya dengan serangkaian kekalahan, dan pertanda buruk di awal musim ini terus bersambung sampai regular season hampir berakhir.

Adapun upaya yang dilakukan manajemen tim untuk memperbaiki performa nyatanya tidak membawa hasil yang diinginkan.

Kini mereka harus menerima kenyataan pahit tidak bisa lolos playoff. Tapi bukankah secara potensi poin maksimal peluang lolos masih ada? Berikut ulasannya.

Mirko: Saya harus jujur, Gold Laner EVOS Glory terburuk di MPL ID

EVOS Glory resmi tak lolos playoff MPL ID S14

EVOS Glory resmi tak lolos playoff MPL ID S14
Kredit:

Masih tersisa tiga laga untuk EVOS Glory di musim reguler. Jika mereka bisa memenangkan semua pertandingan, sementara DEWA United dan Alter Ego selalu kalah di sisa musim, tim Macan Putih akan memiliki jumlah kemenangan yang sama dengan dua tim tersebut.

Jika jumlah kemenangan pertandingan sama, maka penentuan posisi merujuk ke persentase game dimenangkan, atau selisih game dimenangkan. Pada hal ini, EVOS akan mempunyai catatan yang sama dengan DEWA United, dengan catatan EVOS memenangkan semua pertandingan dengan skor 2-0, dan DEWA selalu kalah 2-0.